(Rabu, 24 Agustus 2022) Bertempat di Gedung Pertemuan Kecamatan Tengaran telah dilaksanakan Rapat Fasilitasi Kelembagaan Desa yang diikuti oleh perwakilan ketua RT & RW masing-masing desa se-Kecamatan Tengaran.
Dalam kesempatan ini, Camat Tengaran Bapak Dewanto Leksono Widagdo,S.STP.,M.M. turut memaparkan pentingnya peran Ketua RT&RW sebagai mitra pemerintah desa untuk ikut dalam perencanaan pelaksanaan dan pengawasan pembangunan serta meningkatkan pelayanan desa.